Rabu, 27 November 2013

layanan aplikasi di internet



Layanan aplikasi di internet

A.      World WideWeb (WWW)

WWW ( World Wide  Web) adalah salah satu fasilitas di internet menawarkan berbagai kecanggihan dan kemudahan. Dokumen di WWW menjadi suatu dokumen yang disusun dengan format HTML datau Hipertex Text Markup Language. Dan untuk mengakses  dan menampilkan dokumen tersebut, pemakai internet harus menggunakan program aplikasi  clientnya atau sering disebut dengan WWW browser.
B.       Electrinic Mail (E-mail)

W-Mail adalah surat melalui media elektronik.Sebenarnya email merupakan singkatan dari “Electronic mail”. Melalui email kita dapat mengirim surat elektronik baik berupa teks maupun gabungan dengan gambar, yang dikirimkan dari satu alamat email ke alamat lain di jaringan internet. Apabila kita mengirim surat melalui email kita dapat memperoleh beberapa manfaat .Antara lain, dengan menggunakan email surat (informasi) yang kita kirim ke alamat email lain akan secara langsung diterima, selain itu biaya yang kita keluarkan cukup murah.
Sebagai contoh kita membuat email melalui yahoo.com. Langkah-lagkahnya sebagai berikut :

1.      Kita buka program intertnet explorer
2.       Kita tulis http://www.yahoo.com di URL dari internet
3.       Untuk membuat email baru secara gratis kita klik “Sign Up”
4.      Setelah muncul formulir pendaftaran email, kita isi formulir tersebut secara lengkap
5.       Jangan lupa kita harus menuliskan yahoo id dan password untuk pengamanan email kita
6.       Selain itu kita harus menuliskan verifikasi email
7.       Beri tanda centang pada pernyataan ” I Agree”
8.       Klik “Submit”
9.      Tunggu beberapa saat kita akan mendapat pesan selamat datang dari yahoo.
 Melalui langkah-langkah di atas kita sudah dapat memiliki sebuah email secara gratis dan mudah.

Adapun kelebihan dan kekurangan E-Mail adalah :
a.      Kelebihan email ada banyak jika dibandingkan dengan surat biasa. Sistem pengiriman email tidak memerlukan amplop dan perangko serta pembuatannya tidak memerlukan pulpen, kertas, maupun tinta seperti halnya surat yang biasanya. Proses berkirim email pun dapat dilakukan dengan sangat cepat ke seluruh dunia sehingga dapat menghemat uang dan waktu dalam berkirim surat. Dengan kemajuan teknologi saat ini, kita bisa mengirim surat dalam beberapa detik ke belahan dunia yang lain
b.      Kelemahan E-Mail Kemungkinan terjadinya terjadinya pemalsuan identitas. Hal ini berkenaan dengan kemudahan proses pembuatan alamat email dapat membuat orang yang tidak bertanggung jawab memanfaatkan keadaan ini dengan membuat email beridentitas palsu untuk keperluan-keperluan yang bersifat negatif.
C.       Search Engine
Search Enginer adalah serangkaian proses yang dilakukan secara sistematis yang bertujuan untuk meningkatkan volume dan kualitas trafik kunjungan melalui mesin pencari menuju situs web tertentu dengan memanfaatkan mekanisme kerja atau algoritma mesin pencari tersebut. Tujuan dari SEO adalah menempatkan sebuah situs web pada posisi teratas, atau setidaknya halaman pertama hasil pencarian berdasarkan kata kunci tertentu yang ditargetkan. Secara logis, situs web yang menempati posisi teratas pada hasil pencarian memiliki peluang lebih besar untuk mendapatkan pengunjung. Sejalan dengan makin berkembangnya pemanfaatan jaringan internet sebagai media bisnis, kebutuhan atas SEO juga semakin meningkat





D.      Chatting
Chatting adalah suatu program untuk para pengguna internet dimana saja berada agar bisa mengenal satu sama lain walaupun dia berada jauh dari kita.Dengan Chatting kita juga bisa melihat wajah orang yang baru kita kenal tersebut jika di komputer kita ada satu alat yang disebut WEBCAM
Jika kita mau chatting maka kita harus punya dulu USER ID dan PASSWORD agar kita bisa masuk dan memilih room yang kita inginkan.Banyak diantara pengguna internet di Indonesia yang sudah memahami dengan baik apa itu chatting. Program yang biasanya dipakai untuk chatting pada umumnya adalah Yahoo Massenger dan MSN Hotmail yang bisa kita download dari websitenya secara gratis.
E.     Netiquette
Netiquette merupakan Etika dalam menggunakan Internet. Internet sebagai sebuah kumpulan komunitas, diperlukan aturan yang akan menjadi acuan orang-orang sebagai pengguna Internet, dimana aturan ini menyangkut batasan dan cara yang terbaik dalam memanfaatkan fasilitas Internet. Sebenarnya Nettiquette ini adalah hal yang umum dan biasa, sama hal nya dengan aturan-aturan biasa ketika kita memasuki komunitas umum dimana informasi sangat banyak dan terbuka.
Beberapa aturan yang ada pada Nettiquete ini caranya sederhana yaitu,:
a.       jangan biasakan menggunakan informasi secara sembarangan, misalnya plagiat
b.       jangan berusaha untuk mengambil keuntungan secara ilegal dari Internet, misalkan melakukan kejahatan,  pencurian no kartu kredit
c.        jangan berusaha mengganggu privasi orang lain, dengan mencoba mencuri informasi yang sebenarnya terbatas.
d.      jangan menggunakan huruf kapital terlalu banyak, karena menyerupai kegiatan teriak-teriak pada komunitas sesungguhnya.
e.       jangan flamming (memanas-manasi), trolling (keluar dari topik pembicaraan) ataupun junking (memasang post yang tidak berguna) saat berforum.
SEMOGA BERMANFAAT
“Man jadda wa jadda”

0 komentar:

Posting Komentar

 

kholqy.psi Copyright © 2009 Cookiez is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template